Lombok Tengah, Suaraselaparang.co.id– Yayasan Haji Bambang Kristiono (HBK) PEDULI membangun Pos Keamanan di Desa Kidang, Kecamatan Praya Timur, Kab. Lombok Tengah , di perbatasan Desa Kidang dan Desa Marong.
Pembangunan Pos Keamanan tersebut diselesaikan atas kerjasama dengan Pam Swakarsa Gagak Hitam Juga hasil gotong royong antara Kepala Desa Kidang dan Kepala Desa Sukadamai.
Tenaga Ahli HBK wilayah Lombok Tengah M. Taufiq Syamsuri, mengatakan HBK adalah figur yang sangat peduli terhadap kondisi keamanan masyarakat , Selain membangun pos keamanan juga akan dipasang lampu penerangan jalan umum (PJU) imbuhnya. ( 2/3 )
Pembangunan akan dilakukan di 30 titik yang dinilai rawan di Kab. Lombok Tengah serta Pembangunan pos keamanan tersebut sekaligus menjadi salah satu ikhtiar HBK PEDULI untuk mendukung KEK Mandalika dan MotoGP Mandalika , lantaran nantinya KEK Mandalika akan menjadi lokasi kunjungan favorit wisatawan asing, sehingga faktor keamanan harus menjadi prioritas.,” tukas Taufiq Syamsuri.
Sementara itu HBK merupakan Anggota DPR RI yang mewakili Dapil NTB-II/P. Lombok. Ia juga menjadi Ketua Badan Pengawas dan Disiplin (BPD) Partai Gerindra mengatakan bahwa penyerahan dana pembangunan pos keamanan akan diwakili oleh Ketua HBK Peduli Prov. NTB yakni Ali Ustman Ahim kepada pimpinan Gagak Hitam besok pada rebo tangal 3/3/21 pagi
Dikatakan, proyek strategis nasional KEK Mandalika harus didukung dengan keamanan dan ketertiban di masyarakat. Soal keamanan, tidak hanya dilakukan oleh aparat, namun juga butuh sinergi dengan masyarakat Untuk itu masyarakat juga harus diberikan peran dalam menjaga keamanan,” ujarnya.
Dengan membangun pos keamanan, makan secara rutin masyarakat dapat menjaga kampungnya sendiri Sehingga tidak lagi menjadi rawan kriminal dan terciptanya Katibmas yang kondusif
Ucapan terima kasih juga di sampaiakan kepada semua Kepala Desa, Pam Swakarsa Gagak Hitam dan pihak-pihak lainnya yang telah bergotong royong dalam membangun pos keamanan tersebut ( ibn )