20.3 C
Lombok
Senin, April 28, 2025

Buy now

Pemdes Kabar Tutup Tahun 2024 Dengan Memberikan Pupuk Gratis Kepada Petani

LOMBOK TIMUR, Suaraselaparang.com – Memasuki penghujung tahun 2024 Pemerintah Desa Kabar Kecamatan Sakra, mendistribusikan pupuk gratis untuk petani.

Pemberian pupuk gratis kepada petani sebagai upaya untuk penguatan ketahanan pangan sesuai amanah Peraturan Menteri Keuangan ( PMK ) Nomor 146 Tahun 2023 Yang mengatur tentang pengalokasian DD. Selain itu pengalokasian DD juga tertuang, dalam Keputusan Menteri Keuangan Nomor 352 Tahun 2024.

Demikian diutarakan Kepala Desa Kabar Marzoan, Menjawab Suaraselaparang.com Senin ( 30/12/2024 ).”Pemberian pupuk gratis sebagai salah satu upaya penguatan ketahanan pangan, hal tersebut wajib dilakukan berdasarkan PMK 2023,”jelasnya.

Alokasi yang dianggarkan Pemdes Kabar untuk Subsidi Pupuk Bagi petani sebesar 50 juta, yang nantinya setiap petani diberikan masing-masing 20 kg pupuk urea. Terlebih pada masa tanam saat ini petani sedang membutuhkan.

“Pendistribusian diakhir tahun lanjut Marzoan dilakukan karena petani Desa Kabar tengah membutuhkan pupuk, dimana jumlah alokasi yang digelontorkan sebesar 50 juta dengan rincian Petani mendapatkan 20 kg,”ujarnya.

Masih Kata Marzoan, pada penentuan penerima manfaat pihaknya telah membentuk Tim yang diisi langsung oleh subbag ( Pekasih bahasa Sasak Red ), dimana petani yang dapat berdomisili di Kabar dan Memiliki lahan di Kabar juga.

“Semua petani tentunya di Desa Kabar di akomodir, tetapi ketentuan penerima manfaat adalah masyarakat asli Kabar dan memiliki lahan di Desa Kabar,”bebernya.

Tak hanya itu, Dengan terdistribusinya pupuk pada penghujung tahun 2024, Pemerintah Desa Kabar berhasil menuntaskan seluruh kegiatan yang sudah tertuang dalam RPJMDes.

Untuk itu, Marzoan kembali mengajak masyarakat untuk berpartisipasi secara langsung dalam membangun Desa demi kesejahteraan bersama.

“Alhmdulillah kami menutup tahun dengan pemberian pupuk gratis kepada petani, kami mengajak masyarakat membangun Desa bersama, Pemerintah terbuka sangat terbuka baik dengan kritikan maupun masukan,”pungkas Marzoan.

Untuk informasi, tahun 2025 besaran DD Kabar sama dengan 2024 yakni 850 juta, yang dicairkan secara bertahap sesuai kegiatan, bukan gelondongan secara langsung.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles